Kapolsek Bersama Muspika dan Tokoh Masyarakat di Kota Tasikmalaya Gelar Deklarasi Anti Geng Motor.

    Kapolsek Bersama Muspika dan Tokoh Masyarakat di Kota Tasikmalaya Gelar Deklarasi Anti Geng Motor.

    Polres Tasik Kota– Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), bersama tokoh masyarakat, organisasi kemasyarakatan (Ormas), lembaga swadaya masyarakat (LSM), Dinas Pendidikan, serta perwakilan seluruh sekolah di Kecamatan Mangkubumi, Kota Tasikmalaya, menggelar deklarasi penolakan terhadap geng motor, narkoba, dan obat - obatan terlarang. 

    Kegiatan deklarasi tersebut dilaksanakan di halaman Mapolsek Mangkubumi, Polres Tasikmalaya Kota, Kamis, 12 September 2024, pagi hari. 

    Deklarasi dipimpin langsung oleh Camat Mangkubumi, Drs. Selamet, yang didampingi oleh Kapolsek Mangkubumi, Iptu Jajat Jatnika, tokoh pemuda, Ormas, LSM, serta para tokoh masyarakat. 

    Acara ini diikuti oleh siswa-siswi dan orang tua dari sekolah-sekolah di Kecamatan Mangkubumi, baik tingkat SMP/MA maupun SMA/SMK.

    Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, melalui Kapolsek Mangkubumi, Iptu Jajat Jatnika, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan inisiatif dari pihaknya bersama Muspika Mangkubumi dan masyarakat.
     
    "Kegiatan ini adalah upaya untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat di Kecamatan Mangkubumi, " Kata  Kapolsek Mangkubumi kepada wartawan pada Kamis siang.

    Kapolsek berharap deklarasi ini dapat menekan angka kriminalitas dan gangguan ketertiban di lingkungan Kecamatan Mangkubumi. 

    "Semoga angka gangguan ketertiban atau kejahatan jalanan bisa ditekan atau diminimalisir, sehingga wilayah Kecamatan Mangkubumi aman, nyaman, dan kondusif, " tambahnya.

    Sementara itu, KH Yan Yan Albayani, seorang tokoh ulama Kecamatan Mangkubumi, menambahkan bahwa kegiatan ini bukan hanya sekadar acara seremonial, melainkan bentuk kepedulian dari Muspika yang diharapkan dapat diaplikasikan kepada seluruh pelajar di wilayah tersebut. 

    "Kami bersama para tokoh masyarakat dan pemuda akan terus memantau serta memberikan edukasi kepada pelajar mengenai hal ini, " terangnya.

    Camat Mangkubumi, Drs. Selamet, menyampaikan bahwa kegiatan ini dilatarbelakangi oleh berbagai kasus atau temuan terkait perilaku anak dan pelajar di Kecamatan Mangkubumi. 

    "Saya mengajak seluruh elemen untuk mendeklarasikan penolakan terhadap geng motor, narkoba, dan obat-obatan terlarang, serta kriminalitas di Kecamatan Mangkubumi. Semoga kegiatan ini dapat diimplementasikan dengan baik, " pungkasnya.

    Tasikmalaya Kota

    Tasikmalaya Kota

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Desa kadipaten mlksnkn giat...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Mangkubumi, Polres Tasikmalaya Kota,...

    Berita terkait

    HUT Polwan ke-76, Kapolri Apresiasi Prestasi yang Ditorehkan Polisi Wanita
    Jelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Sukaresik Tingkatkan Patroli dan Sambang Warga 
    Presiden Jokowi Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya, Kapolri Turut Mendampingi
    Antisipasi Rawan Macet dan Rawan Laka, Polsek Rajapolah Gatur Lalulintas
    Strong Point Pagi Bentuk Nyata Pelayanan Polsek Sukaresik  Polres Tasik Kota Polda Jabar 
    Gabungan Polsek Cineam, Polsek Karangjaya, Polsek Manonjaya,Polsek Gunungtanjung(Rayon 5) Polres Tasikmalaya Kota, Polda Jabar laksanakan giatan KRYD Cipkon Antisipasi Penyakit Masyarakat ( Miras dan Pekat Lainnya) serta Beradalan Bermotor diwilayah Rayon 5 Polres Tasikmalaya Kota.
    Bhabinkamtibmas Polsek Tamansari menghadiri undangan kegiatan Rapat Pleno Terbuka rekapitulasi daftar pemilih sementara hasil perbaikan (DPSHP) tingkat kelurahan sukahurip pemilihan gubernur dan wakil gubernur pemilihan walikota dan wakil walikota tahun 2024 Tingkat Kel. Setiawarg
    Gabungan Polsek Indihiang, Polsek Cihideung, Polsek Mangkubumi, (Rayon 3) Polres Tasikmalaya Kota Polda Jabar, laksanakan giatan KRYD Cipkon Antisipasi Penyakit Masyarakat (Prostitusi, Miras dan Pekat Lainnya) serta Beradalan Bermotor diwilayah Rayon 3 Polres Tasikmalaya Kota.
    Gabungan Polsek Cineam, Polsek Karangjaya, Polsek Manonjaya,Polsek Gunungtanjung(Rayon 5) Polres Tasikmalaya Kota, Polda Jabar laksanakan giatan KRYD Cipkon Antisipasi Penyakit Masyarakat ( Miras dan Pekat Lainnya) serta Beradalan Bermotor diwilayah Rayon 5 Polres Tasikmalaya Kota.
    POLSEK PAGERAGEUNG POLRES TASIKMALAYA KOTA POLDA JABAR TAHUN 2024 DI WILAYAH HUKUM POLSEK PAGERAGEUNG TELAH MELAKSANAKAN KEGIATAN BINA JARINGAN DAN HIMBAUAN TERKAIT HARKAMTIBMAS DAN INFORMASI TAHAPAN PILKADA SERENTAK TAHUN 2024 DIWILAYAH HUKUM POLSEK PAGERAGEUNG
    Patroli Polsek Kawalu,Amankan Kegiatan Shalat Idul Fitri
    Pelayanan Sore Polsek Cisayong,Pengaturan Lalu Lintas Aktifitas Ngabuburit Warga
    Dengan Muspika ,Kapolsek Kawalu Bersinergi  Hadiri Giat Baksos SMAN 7
    Antisipasi Rawan Macet dan Rawan Laka, Polsek Kawalu Atur Lalulintas
    Patroli Sore Polsek Mangkubumi, Dengan Penjagaan dan Pengaturan Lalu Lintas

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Forum Pemred SMSI Gelar Rapat Perdana, Bahas Program Strategis untuk Kemajuan Media Siber
    Kasum TNI Berikan Pembekalan Pada Executive Course Cohort-7 Unhan RI